KAMAJAYA Scholarship / Berita  / Career Insight #2: Tips Karir untuk Penerima Beasiswa KAMAJAYA

Career Insight #2: Tips Karir untuk Penerima Beasiswa KAMAJAYA

“Career Insight” adalah program berbagi pengalaman dalam bentuk ngobrol santai dari para alumni KAMAJAYA Scholarship untuk adik-adik Penerima Beasiswa KAMAJAYA mengenai knowledge, soft skills, experience, networking, dan perjalanan karir di dunia kerja. Program ini akan dilaksanakan setiap bulan sekali (minggu ketiga) secara daring via Zoom Meeting dengan durasi 1 jam. Series #1 dimulai pada Jumat, 17 November 2023 pukul 19.00 – 20.00 WIB dengan narasumber Maria Scholastica Pangastuti (Penerima Beasiswa KAMAJAYA Angkatan I, alumni Prodi Biologi UAJY Angkatan 2014, Departemen Purchasing PT Tirta Alam Segar, Bekasi) dengan moderator Ariel Rizky Putra Hartono (Penerima Beasiswa KAMAJAYA Angkatan VII). Target Peserta Career Insight adalah semua Penerima Beasiswa KAMAJAYA, namun bisa diikuti juga oleh masyarakat umum yang tertarik. Peserta akan mendapatkan sertifikat kehadiran.

Poster Career Insight #2

Di seri ke-2 yang diselenggarakan pada Jumat, 8 Desember 2023, Career Insight #2 sukses menghadirkan narasumber istimewa, Sarah Yoelsadai, yang merupakan Penerima Beasiswa KAMAJAYA Angkatan I, alumni Prodi Biologi UAJY Angkatan 2014 bersama dengan moderator Billie Ariyanta Hartono, yang merupakan Penerima Beasiswa KAMAJAYA Angkatan V. Acara yang diselenggarakan melalui ZOOM ini memberikan wawasan berharga mengenai pengalaman Kak Sarah dalam dunia kerja serta berbagai tips dalam mengembangkan karir.

Opening Moderator dan Pembicara

Pada sesi pertama, Kak Sarah Yoelsadai berbagi pengalaman menariknya di dunia kerja. Saat ini, beliau sukses menduduki posisi Product Plan Inventory Control (PPIC) di PT Karya Bali Indah, sebuah perusahaan yang memproduksi minuman beralkohol di daerah Bali. Kak Sarah membagikan wawasan seputar tugas dan tanggung jawabnya dalam mengelola PPIC. Kak Sarah membawa para peserta melalui perjalanan karirnya, memberikan inspirasi kepada adik-adik Penerima Beasiswa KAMAJAYA yang tengah mempersiapkan diri untuk memasuki dunia kerja.

Pemaparan Materi Pembicara

Dalam sesi kedua, Kak Sarah memberikan serangkaian tips berharga mengenai pengembangan skill yang esensial dalam dunia kerja. Beberapa poin utama yang disorot meliputi manajemen risiko, negosiasi, problem solving, komunikasi – bahasa, perhatian terhadap detail, kepemimpinan, dan penguasaan sistem seperti SAP, Accurate, NAV, serta Business Process. Kak Sarah juga menekankan pentingnya mempersiapkan diri sebelum memasuki dunia kerja, dengan mengenali diri sendiri, fokus pada target, dan percaya pada proses pembelajaran yang berkelanjutan.

Sesi Tanya Jawab

Pada Sesi Tanya Jawab, Kak Sarah memberikan tips berharga tentang pentingnya terus belajar dan berjejaring. Dengan menjadi bagian dari KAMAJAYA Scholarship, peserta dapat memanfaatkan peluang untuk membangun jaringan dengan alumni dan pemangku kepentingan lainnya. KAMAJAYA Scholarship tidak hanya memberikan beasiswa, tetapi juga membuka pintu bagi para penerima beasiswa untuk terhubung dengan jaringan yang lebih luas, menciptakan peluang kolaborasi dan pertukaran pengalaman yang berharga.

Sesi Dokumentasi

Acara Career Insight #2 sukses menyajikan wawasan mendalam dari seorang alumni KAMAJAYA Scholarship yang telah sukses meraih prestasi di dunia kerja. KAMAJAYA Scholarship terus berkomitmen untuk memberikan peluang dan dukungan kepada para Penerima Beasiswa KAMAJAYA dalam mengembangkan potensi dan karir mereka. Kami berharap bahwa acara ini memberikan inspirasi dan motivasi bagi para Penerima Beasiswa KAMAJAYA untuk mengukir jejak sukses mereka sendiri di masa depan.

Diliput oleh:

Daniel Arya Deva
Mahasiswa Program Studi Sistem InformasiUAJY Angkatan 2021
Penerima Beasiswa KAMAJAYA Angkatan ke-6

No Comments

Post a Comment

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Tanya Beasiswa KAMAJAYA