KAMAJAYA Scholarship / Lentera Atma  / Lentera Atma: Mengatasi Masalah

Lentera Atma: Mengatasi Masalah

Seekor keledai jatuh ke sebuah lubang yang dalam. Pemiliknya berusaha menariknya keluar. Tidak peduli seberapa keras dia mencoba, tetap tidak berhasil karena lubang tersebut terlalu dalam. Untuk mengakhiri penderitaan Si Keledai, sang pemilik memutuskan untuk menguburnya hidup-hidup.

Sedikit demi sedikit, tanah dituangkan ke keledai dari atas lubang. Keledai merasakan tanah (beban) yang jatuh mengenainya, ia mengibaskannya dan menginjaknya. Setiap kali tanah dituangkan, Si Keledai mengibaskannya dan melangkah ke atas. Semakin banyak tanah yang dituangkan, semakin tinggi ia naik. Menjelang siang, keledai itu terbebas dan sekarang ia sedang merumput di padang rumput yang hijau setelah banyak mengibaskan (dari tanah/masalah) dan melangkah naik (belajar dari masalah).

Masalah selalu hadir dalam kehidupan kita, tinggal bagaimana kita menyikapinya. Apakah kita akan tenggelam dalam masalah (terkubur) ataukah kita berusaha untuk mengibaskannya dan melangkah naik (mengatasi masalah).

Image by PublicDomainPictures from Pixabay

No Comments

Post a Comment

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Tanya Beasiswa KAMAJAYA