KAMAJAYA Scholarship / Coretan Mahasiswa  / Coretan Mahasiswa: Pandemi Belum Usai

Coretan Mahasiswa: Pandemi Belum Usai

Pandemi COVID-19 datang tanpa diduga-duga dan membawa perubahan secara cepat di berbagai bidang. Hampir seluruh kegiatan yang ada dihentikan sementara atau dialihkan secara daring sehingga para pekerja melakukan pekerjaannya dari rumah atau work from home (WFH). Para pelajar juga melakukan pembelajaran dari rumah atau study from home (SFH) agar menghambat proses penyebaran yang akan terjadi jika diadakan sebuah pertemuan yang akan menimbulkan kerumunan. Banyak orang kesulitan dalam menjalani situasi “mengejutkan” ini karena tidak terbiasa, sehingga kita dipaksa untuk beradaptasi dengan keadaan yang ada.

Namun belakangan ini, metode hybrid atau bauran sudah diterapkan di banyak kegiatan terutama pembelajaran. Banyak universitas yang mulai mengadopsi proses pembelajaran ini dengan tujuan proses belajar mengajar dapat berjalan lebih efektif. Tentunya ini juga sudah ditunggu-tunggu oleh mahasiswa setelah satu sampai dua tahun tidak pernah memasuki kampus dan mengikuti perkuliahan seperti biasanya, yaitu dengan interaksi langsung baik antarmahasiswa maupun mahasiswa dengan dosen.

Walau begitu, dengan beberapa kelonggaran yang ada, janganlah kita abai karena pandemi ini belum usai. Tetaplah mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan selalu mencuci tangan untuk mencegah penularan virus COVID-19 yang tentunya tidak diinginkan. Hendaklah hal ini menjadi kepedulian bersama agar semuanya terlindungi.

Image by Tumisu, please consider ☕ Thank you! 🤗 from Pixabay

No Comments

Post a Comment

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Tanya Beasiswa KAMAJAYA