KAMAJAYA Scholarship / Penerima Beasiswa  / Periode 2022/2023  / Penerima Beasiswa KAMAJAYA : Ari Dito Purba

Penerima Beasiswa KAMAJAYA : Ari Dito Purba

Ari Dito Purba

Tanggal Lahir:
Kota Asal:
Studi:

25 September 2002

Serdang Bedagai, Sumatera Utara

Fakultas Hukum Prodi Ilmu Hukum semester 4 (Maret 2023)

Ari Dito Purba

Mahasiswa Fakultas Hukum UAJY Prodi Ilmu Hukum

Harapan Baru

Selalu yakin dan percayalah, apa yang bagi manusia mustahil, tetapi bagi Tuhan tidak ada hal yang mustahil.

Perkenalkan, nama saya Ari Dito Purba, saya biasa dipanggil “Dito”. Lahir di sebuah desa di Sumatera Utara, tanggal 25 September 2002. Masa kecil saya sangat sederhana. Saya sering membantu ibu saya mencari kayu bakar di Perkebunan Karet. Kebetulan saya tinggal di daerah Perkebunan PTPN III, yang banyak terdapat Perkebunan Karet dan juga Perkebunan Sawit. Sejak kecil, saya juga sering ikut dengan ibu saya untuk berjualan pakaian dari rumah ke rumah.

Pada saat duduk di bangku Sekolah Dasar, saya termasuk anak yang pemalu, bahkan tidak mempunyai teman. Tahun demi tahun saya lalui, dan akhirnya ketika saya kelas 5 SD keadaan ekonomi keluarga perlahan mulai membaik. Semakin banyak orang yang membeli dagangan ibu saya. Setahun kemudian, orang tua saya berhasil mendirikan sebuah toko. Berkat Tuhan pun semakin dirasakan keluarga dan saya. Sampai lulus SD, saya tetap menjadi anak yang pemalu.

Saat saya duduk di kelas 2 SMP, saya memberanikan diri untuk melawan semua sifat pemalu, yaitu dengan mulai mengajar Sekolah Minggu di Gereja. Pada saat pertama kali ikut mengajar Sekolah Minggu saya sangat grogi, tetapi Tuhan selalu memampukan. Tahun demi tahun yang saya lalui, Tuhan semakin memakai saya lebih luar biasa lagi, dan saat kelas 2 SMA saya dipercaya untuk mulai aktif menjadi Worship Leader di Gereja.

Pada saat SMP saya bercita-cita menjadi Pendeta, bahkan saya sering berbicara sendiri di depan kaca dan sambil membayangkan jika saya nantinya benar-benar bisa menjadi seorang Pendeta. Akan tetapi, niat tersebut mulai luntur saat saya duduk di bangku Kelas 1 SMA. Pada waktu itu, saya mulai mengikuti Bimbingan Belajar yang fokusnya mengusahakan agar siswanya bisa diterima di Perguruan Tinggi, khususnya Perguruan Tinggi Negeri. Mulai dari kelas 1 SMA semester 2, saya mulai sering mengikuti berbagai kegiatan Olimpiade Sains. Di Kelas 2 SMA, Puji Tuhan saya terpilih sebagai Ketua BPH Agama Kristen di sekolah saya, yaitu SMA Negeri 4 Tebing Tinggi. Tahun 2020 di penghujung Kelas 12 SMA, saya sangat bingung untuk menentukan Universitas dan Jurusan apa yang akan saya pilih di SNMPTN 2020. Kebetulan saya mendapatkan kuota siswa yang bisa mendaftar SNMPTN. Akhirnya saya memilih jurusan Ilmu Kelautan di Universitas Brawijaya. Setelah kurang lebih dua bulan saya menunggu, pada saat pengumuman saya dinyatakan lulus seleksi.

Saya merasa sangat senang bisa diterima di Unversitas Brawijaya. Akan tetapi, dua bulan kemudian ayah saya divonis terkena penyakit ginjal, lebih tepatnya ginjal ayah saya menyusut, dan membutuhkan biaya yang sangat besar untuk proses perobatan. Saya akhirnya memutuskan untuk tidak melanjutkan kuliah karena biaya pengobatan ayah yang sangat besar dan juga ditambah kondisi toko yang sangat sepi akibat pandemi. Kondisi ekonomi keluarga juga sangat menurun pada saat itu.

Tahun 2021 saya mendapatkan warisan dari nenek saya. Hasil dari penjualan warisan tersebut saya gunakan untuk melanjutkan kuliah di Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Seiring berjalannya waktu, uang dari warisan tersebut terpakai untuk perobatan ayah saya. Pada waktu itu, saya dan keluarga sangat kebingungan untuk mencari biaya kuliah. Akan tetapi, Tuhan itu baik. Ia menunjukkan jalannya. Akhirnya, saya bisa mendapatkan Beasiswa KAMAJAYA.

Saya sangat berterima kasih kepada Bapak/Ibu pengurus KAMAJAYA Scholarship yang telah memberi saya kesempatan untuk menerima beasiswa ini dan juga kepada para donatur. Saya bertekad untuk bisa sukses dan bisa membanggakan kedua orang tua saya, dan juga bisa berdampak terhadap sesama. Melalui beasiswa ini, saya semakin giat belajar di semester-semester berikutnya dan semoga bisa menorehkan prestasi-prestasi yang membanggakan. Beasiswa KAMAJAYA telah membawa harapan yang baru bagi saya.

Foto bersama anak-anak Sekolah Minggu.
Foto saat Perayaan Natal 2019.
Foto saat menjadi panitia Jumpa Pemuda P3MI GMI Wilayah 1.
Foto saat mendaki Bukit Holbung.

No Comments

Post a Comment

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Tanya Beasiswa KAMAJAYA