KAMAJAYA Scholarship / Coretan Mahasiswa  / Coretan Mahasiswa: Garis Start dan Rencana Tuhan

Coretan Mahasiswa: Garis Start dan Rencana Tuhan

Ada banyak faktor yang membuat seseorang mengurungkan niatnya untuk melangkah menggapai mimpi. Salah satunya adalah rasa tidak percaya diri dengan sumber daya yang dimiliki. Ketika melihat pesaing dengan sumber daya yang terlihat lebih, mungkin sebagian besar dari kita akan memiliki sugesti jika kita akan kalah melawannya. Padahal sebenarnya belum tentu.

Tidak sedikit orang yang merasa putus asa ketika melihat saingannya adalah seseorang dengan latar belakang keluarga ternama atau mungkin berasal dari kalangan menengah ke atas. Kita merasa bahwa mereka sudah berada di garis start lebih awal atau mungkin telah berlari lebih awal menuju garis finish. Setiap langkah yang mereka buat akan terasa ringan sehingga tidak perlu memikirkan rintangan yang akan dihadapi.

Kita mungkin memiliki garis start yang berbeda-beda. Namun, jangan pernah melupakan rencana Tuhan yang telah disusun dengan sangat baik. Tuhan mungkin menciptakan kita jauh berbeda dengan mereka yang memiliki sumber daya tak terhingga, tapi Tuhan selalu punya rencana untuk membuat kita mampu mengejar kedudukan mereka. Oleh karena itu, jangan pernah merasa putus asa, terus melangkah dan percaya jika Tuhan akan membantu kita.

Image by Ryan McGuire from Pixabay

No Comments

Post a Comment

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Tanya Beasiswa KAMAJAYA