KAMAJAYA Scholarship / Lentera Atma  / Lentera Atma: Kesempatan Berbagi untuk Kehidupan

Lentera Atma: Kesempatan Berbagi untuk Kehidupan

Bagai kehidupan yang terus akan mengalir dan sekalipun sungai yang kering akan jarang dilewati air mengalir, angin akan terus berhembus. Sekalipun rerumputan kering dan ternak yang kita rawat tidak dapat mencukupi kebutuhan, cara lain akan dapat berguna ketika kehidupan ini dapat kita resapi dengan cara berbagi yang memberikan kesempatan untuk terus mencoba. Memutar segala kemungkinan yang dapat membuat sungai yang kering dan rerumputan kering akan tumbuh mengalir subur kembali.

Benih yang kita tanam layaknya kesempatan yang terus kita bangun agar makna berbagi menjadi roda berputar bagi kehidupan. Pernahkah suatu waktu sebagai manusia yang memiliki akal dan budi, kita menjadi rangkaian kehidupan yang terus berguna ketika kita berbagi? Entah dalam waktu tertentu, sebuah hal kecil akan menjadi sebuah karya yang besar ketika berbagi menjadi suatu sarana yang dapat membangun kehidupan.

Kehidupan bagaikan alur yang bercabang, berbagi merupakan sarananya dalam menemukan titik kesejahteraan. Ketika kehidupan menjadi gelap, setitik terang dalam berbagi akan menjadi penerang dalam kehidupan. Rasa takut untuk hidup dalam kekurangan dan kesulitan sering kali tumbuh berkembang di dalam diri kita. Hal ini membuat kita egois, mementingkan diri sendiri, sulit untuk berbagi dengan orang lain.

Sebuah pertanyaan mengenai hal berbagi, apakah kita memperhitungkan untung-ruginya ketika mau berbagi dengan orang lain? Ajaran baik yang mengajarkan kita untuk berbuat baik kepada orang yang tidak dapat membalas kebaikan kita (bdk. Luk 14:1,7-14). Paulus mengatakan, “Selama masih ada kesempatan bagi kita, marilah kita berbuat baik kepada semua orang.” (Gal 6:10).

Semoga kita senantiasa berbagi dengan sesama, bahkan walaupun kita dalam keadaan berkekurangan. (Sr. M. Dominique Savio, P.Karm).

Image by Shameer Pk from Pixabay

No Comments

Post a Comment

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Tanya Beasiswa KAMAJAYA