Perjalanan tugas akhir saya, memang sudah saya rencanakan sejak dari Semester 5. Rencananya, saya akan mengambil tugas akhir di Semester 7, dengan harapan saya dapat lulus 3,5 tahun. Sebelum memasuki Semester 7, saya sudah menghubungi beberapa dosen yang berkemungkinan akan menjadi dosen pembimbing tugas akhir saya. Setelah saya mendapatkan dosen pembimbing, saya juga sudah mencicil untuk mencari topik yang nantinya akan saya...

Perjalanan skripsi saya dimulai ketika saya masih di Semester 7. Kala itu, saya nekat mengambil skripsi dengan harapan agar bisa lulus 3,5 tahun. Namun ternyata, ekspektasi tidak seindah dengan realita. Nyatanya saya lulus di semester ke-9, yang mana terlambat 1 semester dari yang seharusnya. Pada awal pembuatan skripsi, saya terlalu mencari topik yang idealis sebagai judul skripsi saya. Akan tetapi, judul...

Saya tahu bahwa rencana Tuhan itu terbaik untuk saya, dalam hal masa depan dan harapan saya. Tuhan selalu memegang tangan saya dan janji-Nya tidak pernah gagal untuk anak-Nya. Itulah kutipan lirik lagu dalam terjemahan bahasa Indonesia yang menjadi pendamping saya selama pengerjaan proposal, penelitian, dan skripsi. Jalan saya selama perkuliahan memang penuh cerita, ada suka dan ada duka. Memasuki semester 7, semester yang...

Selama ini aku mengandaikan diriku sedang menyeberangi Danau Hitam (Potterhead pasti tahu danau ini/tonton saja Film Harry Potter keempat) tanpa menggunakan perahu. Sudah lebih dari separuh aku menyeberangi danau ini, daratan sudah mulai terlihat jelas. Kalian tahu ‘kan? Bagaimana rasanya berada di dalam air? Ya, paling tidak secara teori. Dingin, sesak, dan penuh tekanan. Belum lagi di dalam danau ada ganggang-ganggang yang menghambat jalan,...

Selesai sudah perjuangan untuk menyelesaikan studi sarjana. Perjalanan panjang 4 tahun 2 bulan untuk menyelesaikannya. Tentu dalam perjalanan ini banyak sekali rintangan yang harus dilewati. Tidak hanya itu, perjalanan ini juga menguras air mata, tenaga, kesabaran, ketekunan dan emosi. Saya mengambil tugas akhir pada Semester Genap Tahun Akademik 2020/2021 atau tepatnya pada saat Semester 8. Saya sudah sangat optimis bisa menyelesaikannya pada semester itu...

Memasuki semester tujuh, tidak ada rasa kecemasan dan ketakutan dalam diri saya atas apa yang akan saya hadapi di tingkat akhir. Saya justru semakin bersemangat untuk menyelesaikan studi saya demi mendapatkan gelar Sarjana Ilmu Komunikasi dari Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Saya memutuskan untuk berani mengambil skripsi di semester tujuh agar bisa lulus 3,5 tahun. Akan tetapi, Tuhan berkata lain. Saya tidak bisa lulus 3,5...

Aku takut. Frustasi. Aku sedang tidak baik-baik saja. Aku terlalu takut dengan ekspektasi keluargaku, orang-orang yang support aku. Aku sering menangis. Aku jadi rindu Ibu. Ah, aku ingin peluk Ibu. Kapan terakhir aku memeluknya? SD? TK? Aku hanya ingat, malam itu aku meletakkan kepalaku di pangkuan Ibu, dan Ibu membelai kepalaku, sebelum lusanya Ibu pergi...

Tiga bulan terakhir adalah bulan yang menguras banyak air mata di sepanjang tahun perkuliahan. Tekanan dari orang tua, dosen pembimbing, dan tuntutan lainnya seakan memanipulasi pikiran sendiri untuk menyerah. Tidak seorang pun yang menyemangati, bahkan orang tua sendiri yang tidak terbiasa mengucapkan kata-kata manis untuk menyemangati anaknya. Saat saya sedang merasa down, banyak kabar duka...

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Tanya Beasiswa KAMAJAYA